Teknik Dasar Tenis Meja - Jenis Bet, Cara Memegang Bet, Teknik Dasar Servis

Daftar isi
  1. Bahan Yang Digunakan Dalam Membuat Bet Tenis Meja
  2. Jenis Bet Tenis Meja
  3. Cara memegang Bet Tenis Meja
  4. Teknik Dasar Servis Forehand Topspin dalam Tenis Meja
  5. Teknik Dasar Servis Backhand Topspin dalam Tenis Meja
  6. Kombinasi Teknik Dasar Servis Forehand dan Backhand dalam Tenis Meja
Permainan tenis meja juga sering disebut dengan pingpong, yang dapat dimainkan dengan tunggal atau single dan juga ganda atau double. Dalam perkembangannya, permainan ini nilai game-nya adalah 11 dengan sistem penilaian rally point. 

Permainan ini dilakukan di atas meja sebagai lapangan dengan ukuran 2,75 meter x 1,525 meter dan juga tinggi meja 0,76 meter.

Bahan Yang Digunakan Dalam Membuat Bet Tenis Meja

Di tengah lapangan dibatasi net dengan ukuran panjang 183 cm dan juga tinggi 15,25 cm. Alat untuk memukul bola dinamakana bet. Bahan yang digunakan dalam membuat bet terbuat dari kayu yang dilapisi karet dengan ketentuan sebagai berikut ini.


Raket busa karet halus
Raket busa karet halus
  Raket busa karet bintik
Raket busa karet bintik
  1. Apabila kayu tersebut dilapisi dengan karet busa, tebal lapisan juga harus 2mm.
  2. Apabila kayu tersebut dilapisi dengan karet busa dan karet bintik luarnya, maka tebalnya harus 4 mm.
  3. Apabila kayu dilapisi busa, kemudian ditambah dengan lapisan karet bintik didalam disebut raket busa karet halus.

Jenis Bet Tenis Meja

Pertama, Bet yang dapat memantulkan bola dengan keras yaitu jenis bet yang mempunyai bintik-bintik karet yang besar dan juga keras. Beti ini cocok untuk pemain penyerang.

Kedua, Bet dengan karet yang agak lembek yang digunakan oleh tipe pemain kombinasi penyerang dan bertahan.

Baca Juga : Peraturan Permainan Tenis Meja Berdasarkan Peraturan Internasional

Cara memegang Bet Tenis Meja

1). Penholder grip atau grip Asia


Penholder grip atau grip Asia

2). Shakehand grip atau grip Eropa


Shakehand grip atau grip Eropa

Bola yang dipakai ke dalam permainan ini tidak terlalu keras dan juga tidak terlalu lunak. Hal ini juga bisa diukur dengan cara menjatuhkan bola diatas meja dari ketinggian 30 cm dan juga bola itu akan memantul ke atas setinggi kurang lebih 20 - 22,5 cm.


Pantulan Bola Yang Baik
Baca Juga : 3 Cara Memegang Bet Dalam Permainan Tenis Meja

Teknik Dasar Servis Forehand Topspin dalam Tenis Meja

A). Persiapan


Teknik dasar servis

Berdiri dengan sikap melangkah atau kaki kiri ke arah depan, kaki kanan ke arah belakang yang menghadap ke meja tenis, Badan condong ke arah depan, Bet dipegang dengan teknik shakehand grip di samping depan badan, Bola diletakkan pada telapak tangan kiri di depan badan atau dada, pandangan tertuju pada arah gerakan.


B). Gerakan


Tarik bet ke arah belakang, lambungkan bola ke arah atas, pada saat turun, pukul menggunakan bet dengan cara mengayun bet ke arah bola hingga bet menyerempet di atas bola, dan bola memantul meja melewati net.


C). Akhir Gerakan


Gerakan tangan mengikuti pada arah gerak bola, pandangan juga mengikuti ke arah gerak bola tersebut.

Baca Juga : Cara Melakukan Pukulan Forehand dan Backhand dalam Tenis Meja

Teknik Dasar Servis Backhand Topspin dalam Tenis Meja

A). Persiapan
Servis backhand

Berdiri sikap melangkah menghadap meja atau kaki kanan berada di depan, Tubuh bagian atas seolah-olah menggantung di atas bola, bet menyilang di depan badan, hingga bet berada pada posisi di bawah ketiak kiri, pandangan ke arah gerakan.

B). Gerakan


Lambungkan bola ke arah atas, pada saat bola turun, pukul dengan bet, dengan cara mengayun bet ke arah bola, hingga bet menyerempet di atas bola dan bola memantul meja lalu melewati net.


C). Akhir Gerakan


Gerakn tangan mengikuti arah gerak bola dan juga lurus ke arah depan, pandangan juga harus mengikuti arah gerak bola.

Baca Juga : Teknik Pukulan Backhand Dalam Tenis Meja

Kombinasi Teknik Dasar Servis Forehand dan Backhand dalam Tenis Meja

A). Kombinasi pukulan servis forehand atau backhand topspin dilanjutkan dengan sebuah pukulan forehand atau backhand, yang dilakukan dengan berpasangan.



Caranya : Pemain 1 melakukan pukulan servis forehand atau backhand topspin, pemain 2 mengkap bola yang sudah memantul, dan juga mengembalikannya dengan dilempar pada pemain 1, Pemain 1 mengembalikan bola pada pemain 2 dengan pukulan forehand atau backhand, lakukan secara bergantian.

B). Kombinasi pukulan forehand atau backhand cara lain



Kombinasi teknik dasar servis

Caranya : Pemain  1 melakukan servis forehand atau backhand topspin, pemain 2 mengembalikan bola dengan pukulan forehand atau backhand pada pemain pertama, pemain 1 mengembalikan bola pada pemain kedua dengan pukulan forehand atau backhand, lakukan secara bergantian.

C). Kombinasi pukulan servis forehand atau backhand topspin, dilanjutkan pukulan forehand atau backhand dilakukan 1 lawan 2



Kombinasi pukulan berpasangan

Caranya : Pemain 1 melakukan servis pada pemain kedua atau ketiga, Pemain kedua atau ketiga mengambalikan bola dengan pukulan forehand, pemain pertama mengembalikan pada pemain kedua atau ketiga dengan pukulan forehand atau backhand, jika bola mati, lakukan servis ulang oleh pemain pertama, lakukan bergantian posisi pemain.