Teknik Dasar Serangan Dalam Pencak Silat

Teknik Dasar Serangan Dalam Pencak Silat

Olahraga pencak silat merupakan salah satu olahraga asli dari Indonesia. Olahraga ini didasari dari kebudayaan Melayu. Pencak silat juga mengandung beberapa unsur antara lain olahraga, kesenian dan kebudayaan, serta bela diri. Organisasi yang menaungi olahraga pencak silat adalah Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI).

Dalam pencak silat, kegiatan serangan menggunakan organ tangan dan kaki. Adapun unsur-unsur serangan antara lain sikap tangan atau kaki, sikap kuda-kuda, dan sikap tubuh. 

Ada tiga jenis teknik serangan yang digunakan dalam olahraga pencak silat, yaitu serangan dengan tungkai, serangan dengan tangan, dan serangan dengan siku.


1). Serangan dengan Tungkai


Teknik serangan menggunakan kaki disebut juga dengan tendangan. Ada dua jenis teknik serangan menggunakan kaki yaitu sebagai berikut.

A). Serangan Kaki

Serangan kaki juga dapat dilakukan dengan punggung kaki, telapak kaki, tumit, sisi kaki,  dan pergelangan kaki. Serangan kaki atau tendangan kaki memiliki beberapa variasi, yaitu tendangan depan, tendangan samping, tendangan belakang, dan tendangan busur.

B). Serangan Lutut

Serangan menggunakan lutut dapat dilakukan ke arah bawah dan ke arah samping.


2). Serangan dengan Tangan


Serangan dengan tangan dapat dikelompokkan berdasarkan arahnya. Serangan tangan biasanya disertai dengan sikap kuda-kuda depan dengan langkah depan maupun serong.

A). Serangan Tangan Arah Depan

Serangan tangan arah depan terdiri dari tebak, tinju, dorong, totok, sodok, dan bandul.

B). Serangan Tangan Arah Bawah

Serangan ini terdiri dari bandul, sanggah, dan tusuk.

C). Serangan Tangan Arah Atas

Serangan ini terdiri dari tumbung, pedang ketok, patuk, dan tebak.

D). Serangan dari Arah Samping

Serangan ini terdiri dari pedang, tampar, bandul, dan kepret.


3). Serangan dengan Siku


Serangan siku terdiri dari siku depan, samping, belakang, serong atas, dan bawah. Pada serangan ini jarak antara penyerang dan lawan harus dekat.

Baca Juga : Teknik Elakan Dan Hindaran Dalam Pencak Silat

Demikianlah penjelasan mengenai 3 teknik dasar serangan dalam pencak silat. Olahraga pencak silat sangat penting untuk dapat membekali diri agar dapat membela diri jika dalam kondisi yang kurang nyaman. Bela diri adalah salah satu jenis kegiatan olahraga yang mampu membekali diri kita dengan teknik serangan pencak silat.